Headset merupakan aksesoris hp yang wajib dimiliki terutama untuk para penggemar lagu maupun musik. Merasakan berbagai pengalaman yang tentu saja tidak membosankan ketika dengerin audio atau playlist favorit. Namun sangat disayangkan sekali apabila headset yang biasanya menemani hari-hari bermain game maupun dengerin musik tapi malah terkendala yakni rusak sebelah? Berikut terdapat beberapa cara memperbaiki headset yang mati sebelah dan bisa dipraktikan di rumah.
Cara Memperbaiki Headset yang Mati Sebelah dengan Mudah
1. Memperbaiki Pada Kabel Headset
Audio yang terdengar pada satu sisi headset entah itu pada sisi kiri maupun kanan mengurangi kenyamanan saat digunakan dan salah satunya penyebabnya yaitu kabel pada headset.
Terdapat beberapa cara yang bisa kalian lakukan yakni coba untuk meraba dan menekuk kabel secara perlahan dan keseluruhan. Apabila dirasa sudah terdengar keduanya maka tekuk dan kalian bisa lem dengan menggunakan plester ataupun penjepit.
Selain itu bisa juga sayat kulit kabel apabila kerusakan telah ditemukan dan jangan sampai putus. Setelah itu baru tutup kembali dengan selotip dengan perlahan agar tidak rusak kembali.
2. Memperbaiki Pada Bagian Speaker
Jika permasalahan yang terjadi ternyata pada bagian speaker, jika kalian buka dan ditemukan kabel terputus pada chip maka kalian bisa menyambungkannya dengan menggunakan solder serta timah. Apabila baru pertama kali menggunakan solder maka bisa meminta bantuan tetangga atau saudara agar lebih mudah dalam proses penyambungannya. Setelah selesai baru tutup speaker headset secara hati-hati.
3. Memperbaiki Headset Mati Sebelah Diatasi dengan Disambungkan Pada Komputer/PC
Terkait permasalahan headset yang gak aktif sebelah tak selalu diakibatkan oleh kerusakan hardware saja, melainkan pengaturan audio pada pc yang salah juga bisa menjadi penyebab antara pengaturan output audio stereo menjadi mono.
Baca Juga : Cara Mengatasi Speaker HP Kemasukan Air
Untuk caranya sangat mudah sekali :
- buka setting pada menu start
- lalu buka ease of access
- pilih menu audio
- geser toogle ke sebelah kanan untuk rubah stereo menjadi mono
- lalu colokan kembali headset dan silahkan dicek perbedaannya
4. Memperbaiki Headset yang Mati Sebelah Dari Konektornya
Konektor yang rusak bisa saja menjadi akibat yang fatal kenapa headset bisa mati sebelah. Solusi yang bisa dicoba yaitu dengan cara membeli konektor jack berukuran 3.5 mm di toko peralatan listrik. Kemudian sambung kabel konektor dengan selotip hitam dan sebisa mungkin jangan sampai ada bagian yang keluar hal ini untuk menghindari adanya sengatan listrik.
5. Memperbaiki Headset yang Mati Sebelah Karena Colokan Stereo
Cara yang terakhir untuk mengatasi headset yang mati sebelah apabila colokannya rusak yakni dengan cara membeli colokan stereo yang baru di toko elektronik. Pastikan membeli ukuran yang sama, lalu coba untuk sayat bagian ujung kabel kemudian pisahkan kawat logam dari kabel untuk disambungkan dengan isolator. Lalu kabel pada pin yang memiliki bentuk seperti cincin kalian bisa solder dengan timah secara perlahan dan hati-hati agar proses perbaikkannya berhasil.
Setelah sudah selesai disolder tutup kembali steker dan pastikan tersambung dengan colokan stereo yang tepat, dan coba untuk mendengarkan headset yang sudah diperbaiki, jika masih ditemukan kendala maka ulangi lagi cara ini secara perlahan.
Itulah 5 cara memperbaiki headset yang mati sebelah dengan mudah, memang kalau pengen lebih mudah lagi yaitu tinggal beli:v, canda, semoga bermanfaat, kalau pengen lebih tahu lebih jelas bisa lihat menggunakan youtube karena berserta gambar dan video langsung. Semisal sempat lagi atau service/ ganti baru.