Produk dari photoshop yaitu adobe lightroom versu mobile ini memang sangat banyak sekali peminatnya. Hal tersebut dapat dibuktikan banyak yang memiliki aplikasinya di perangkat android ataupun iphone. Dikarenakan memang aplikasi ini memberikan berbagai fitur kepada kita agar memudahkan dalam mengedit foto serta bisa menghasilkan foto hasil editan yang luar biasa.
Bahkan selebgram pun banyak yang menggunakan aplikasi ini demi menyempurnakan foto yang hendak di posting di instagram. Agar supaya banyak likes di instagram dan followers pun semakin bertambah. Namun disamping itu terkadang terdapat beberapa masalah seperti yang sudah dibahas pada waktu lalu, yaitu mengenai lightroom tidak bisa import foto. Dimana kondisi tersebut tidak bisa import foto, maka secara otomatis kita tidak bisa melakukan pengeditan di lightroom mobile ini.
Nah pada masalah tersebut mungkin sudah selesai teratasi dan sudah admin berikan cara mengatasinya pada artikel sebelumnya. Untuk kali ini ternyata masalah lain muncul lagi, yakni lightroom mobile tidak bisa login. Seperti kita ketahui apabila kita baru saja install lightroom versi mobile ini maka kita akan disuruh login terlebih dahulu.
Biasanya kalau hendak login maka akan diberikan opsi antara gmail ataupun akun facebook, jika sudah mengisi username dan password maka klik centang atau ceklis untuk masuk. Namun terkadang malah loading saja berputar-putar dan tidak mau login di adobe lightroom ini.
Baca Juga : 2 Tips Agar Picsart Tidak Muncul Iklan yang Mengganggu dengan Mudah dan Gratis
Tentu saja jika hal tersebut terjadi, maka sama saja kita tidak bisa melakukan pengeditan apa-apa. Namun anda tidak perlu khawatir, karena di bawah ini akan diberikan cara memperbaiki lightroom mobile tidak bisa login.
Bagaimana mungkin diantara anda ada yang ingin tahu mengenai cara mengatasi lightroom tidak bisa login? berikut di bawah ini terdapat cara mengatasinya, silahkan simak tutorialnya.
Cara Mengatasi Lightroom Tidak Bisa Login
Sebenarnya cara memperbaiki lightroom tidak mau masuk ini sangat mudah sekali serta anda tidak perlu repot-repot rooting hp dan sebagainya.
1. Paksa Henti
Langkah pertama apabila anda gagal login di lightroom, yaitu coba anda hentikan paksa aplikasi tersebut. Caranya silahkan masuk ke setelan > selanjutnya cari dan pilih aplikasi terinstall > kemudian anda cari saja Adobe Lightroom Mobile > apabila ketemu silahkan klik saja lalu pada bagian bawah klik Paksa Henti.
Apabila anda sudah klik paksa henti, maka secara otomatis aplikasi akan berhenti dan keluar sendiri. Nah jika sudah silahkan buka kembali aplikasinya. Lalu coba untuk sign in ke aplikasinya.
2. Hapus Cache
Cache merupakan sebuah file sampah, dimana terkadang sering kali menyebabkan beberapa bug pada aplikasi. Seperti salah satunya aplikasi tidak mau login dan tidak bisa masuk ke pengaturannya. Nah untuk mengatasi adobe lightroom tidak bisa masuk, maka silahkan coba hapus cache aplikasi. Untuk caranya perhatikan di bawah ini.
- Masuk ke menu setelan
- Cari dan klik aplikasi terinstall
- Selanjutnya cari ADOBE Lightroom Mobile
- Terakhir hapus cache
Jika sudah hapus cache, maka anda silahkan coba lagi untuk sign in ke aplikasinya.
Baca Juga : Cara Menghilangkan Iklan Di Semua Jenis Hp Xiaomi
3. Restart HP
Lightroom mobile anda tidak bisa login? maka coba saja restart smartphone ataupun iphone anda tersebut. Pastinya setiap ponsel memiliki cara berbeda-beda dalam restart hp. Jika anda sudah restart lalu coba lagi untuk login ke aplikasinya, apakah bisa atau tidak?
4. Update Lightroom Mobile
Langkah berikutnya untuk memperbaiki lightroom tidak bisa masuk yaitu coba update atau lakukan pembaharuan pada aplikasi ini. Seperti kita ketahui apabila apk belum diupdate, memang sering kali terjadi bug ataupun error.
Maka dari itu anda harus update aplikasinya agar tidak error ketika hendak login di lightroom mobile ini. Anda bisa download update resminya di google play store ataupun di website resminya.
5. Reinstall Aplikasi
Cara terakhir untuk mengatasi lightroom tidak bisa masuk yaitu uninstall aplikasi setelah itu install lagi aplikasinya. Seperti kita ketahui mungkin dulu anda pernah install lightroom ini dan tidak tahu apabila ada file corrupt, nah disitulah penyebabnya.
Maka dari itu silahkan uninstall terlebih dahulu aplikasinya, setelah itu baru download lagi aplikasinya. Dilanjut memasang aplikasinya di ponsel iphone ataupun android anda tersebut. Jika di android maka download di google play store, jika iphone mungkin di app store nya.
Jadi itulah mengenai cara memperbaiki lightroom tidak bisa login. Semoga bermanfaat untuk anda, sekian dan terima kasih. Dengan cara ini maka lightroom anda akan bisa untuk login kembali.