2 Tips Agar Picsart Tidak Muncul Iklan yang Mengganggu dengan Mudah dan Gratis

Mungkin diantara anda sudah tidak asing lagi dengan aplikasi yang bernama PicsArt. Picsart sendiri merupakan sebuah aplikasi dimana kita bisa melakukan editing foto, kolase, jejaring sosial, dan masih banyak lagi. Selain untuk mengedit foto, picsart juga bisa untuk mendesain gambar ataupun logo. Seperti banyak dimanfaatkan para youtuber untuk membuat sebuah thumbnail untuk video youtube.

Maka tak heran, picsart sendiri sudah didownload lebih dari 500 juta orang, wow angka yang fantastis bukan. Dibekali dengan fitur-fitur yang sangat lengkap membuat para pengguna sangat nyaman dan suka untuk menggunakannya. Seperti diantaranya fitur picsart yang sering digunakan yaitu Motion Blur, Penyesuaian, Sketsa, Masker, FX, Teks, Lapisan/Layer dan masih banyak lagi.

Dengan ukuran aplikasi hanya 32 MB saja, pihak piscart mampu menyajikan sebuah aplikasi editing foto yang sangat fantastis. Namun akhir-akhir ini banyak para pengguna picsart merasakan keluh kesah. Dimana aplikasi picsart lelet, leg dan muncul banyak sekali iklan ketika melakukan proses editing foto ataupun gambar.

Entah itu baru menulis teks/memasukan teks, tiba tiba muncul iklan picsart gold. Serta ada juga yang ketika mau save foto hasil editan di picsart malah muncul iklan berbayar dimana kita harus membayar, dan akhirnya dikasih gratis selama 3 hari saja. Tentu saja jika iklan tersebut terus bermunculan akan sangat mengganggu sekali dalam kenyamanan editing foto.

Mungkin anda bertanya-tanya gimana sih agar picsart tidak muncul iklan ataupun tidak terdapat iklan?. Sebenarnya cara agar picsart tidak ada iklan sangat mudah sekali dan anda tidak perlu membayar ataupun membeli aplikasi tersebut. Serta anda juga tidak perlu melakukan root di hp android anda.

Perlu anda ketahui juga bahwa cara ini dapat work di semua jenis merk hp. Entah itu oppo, xiaomi, samsung, nokia, LG, lenovo, iphone, vivo, realme dan masih banyak lagi. Bagaimana penasaran banget dengan tips ataupun caranya? berikut ulasannya.

Tips Agar Picsart Tidak Muncul Iklan yang Mengganggu

1. Matikan Data Internet

Mungkin banyak yang masih bingung, kenapa harus mematikan data internet agar iklan tidak ada ataupun tidak muncul? berikut uraiannya. Jadi perlu anda ketahui, sering kali anda temui iklan yang muncul di berbagai macam aplikasi. Entah itu secara pop up ataupun tiba-tiba muncul begitu saja. Hal tersebut dikarenakan adanya koneksi internet yang tersambung ataupuna aktif. Sehingga memungkinkan iklan muncul begitu saja.

Jika sudah muncul biasanya dapat membuat hp terasa lambat dan lag. Serta jika iklan sudah muncul maka akan sangat menggangu dalam proses edit foto ataupun kolase. Maka dari itu jika anda ingin iklan tidak ada ataupun tidak muncul, tinggal matikan data internetnya saja. Cara mematikan data internet/data seluler:

  • Nyalakan smartphone anda
  • pada layar hp, coba usap layar ke bawah, maka akan muncul beberapa fitur
  • sentuh data seluler, maka data internet secara otomatis sudah mati

atau anda bisa mencoba cara ini:

  • pergi ke pengaturan/setting pada hp anda
  • cari dan sentuh jaringan seluler
  • kemudian pada Data Seluler, silahkan nonaktifkan

Jika sudah anda matikan data internet atau data selulernya, maka silahkan buka apk picsart. Maka iklan tidak akan muncul lagi.

2. Aktifkan Mode Pesawat

Pada umumnya mode pesawat diaktifkan ketika kita berada di dalam pesawat yang fungsinya agar ketika take off tidak mengganggu sinyal pilot. Selain itu juga mode pesawat juga memiliki berbagai macam fungsi lain seperti diantaranya yaitu untuk memperkuat sinyal, mempercepat pengisian baterai, dan yang bisa bermain games ataupun aplikasi tanpa iklan. Nah dari fungsinya tadi ada yang bermain ataupun menggunakan aplikasi tanpa iklan. Seperti halnya pada picsart, nah maka dari itu anda tinggal aktifkan saja mode pesawat agar nantinya tidak ada iklan yang muncul.

Berikut cara mengaktifkan mode pesawat di hp anda dengan mudah:

  • Nyalakan smartphone anda
  • pada layar smartphone, silahkan usap ke bawah
  • lalu sentuh mode pesawat

atau jika bingung gunakan cara ini:

  • Masuk atau pergi ke pengaturan/setting pada hp anda
  • setelah itu cari Lainnya
  • Maka tinggal cari Mode Pesawat, lalu tinggal aktifkan saja

Jadi itulah mengenai tips agar picsart tidak muncul iklan dengan mudah. Serta pop up picsart gold yang berbayar juga tidak akan muncul lagi. Bagaimana sangat mudah bukan untuk mengatasi iklan yang muncul di picsart. Jadi begitulah cara menghilangkan iklan di picsart. Semoga bermanfaat mengenai tips ini, dan anda bisa mengedit foto ataupun membuat desain sesuka hati anda tanpa ada gangguan iklan yang muncul. Sekian dan terima kasih, selamat mencoba!

 

Tinggalkan komentar